IDNFT merupakan sebuah komunitas Web3 dan NFT terbesar di Indonesia sukses menyelenggarakan program Web3 on Campus di Telkom University, Bandung. Acara ini bekerja sama dengan Tokocrypto sebagai program partner. Kolaborasi inovatif ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pengalaman langsung kepada para mahasiswa dan fakultas dalam dunia NFT, perkembangan industri Web3, teknologi blockchain, cryptocurrency dan aset digital terdesentralisasi yang menarik lainnya. Pengajaran ini tentu memberikan bekal untuk mahasiswa agar dapat mengikuti perkembangan teknologi masa kini.
Web3 on Campus by IDNFT sukses dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 17 November 2023 di Aula FIK, Lantai 5 Gedung Sebatik Fakultas Industri Kreatif, Telkom University. Acara berlangsung seru dengan lebih dari 230 peserta yang hadir. Sejumlah mahasiswa dari Telkom University khususnya mahasiswa Fakultas Industri Kreatif hingga masyarakat umum turut serta memeriahkan acara tersebut.
Acara Web3 on Campus dengan Telkom University ini memiliki dua topik utama yang menjadi highlight. Topik yang pertama adalah Pengenalan Industri Web3 oleh Tokocrypto dan Coinvestor. Sedangkan topik kedua membahas mengenai Revolusi Industri Digital Terdesentralisasi: Menggali Potensi Industri Web3, Blockchain, Crypto, dan NFT. Acara tersebut dimeriahkan oleh Wan Iqbal, Niki Sekar, Heksa (Algorand Indonesia), Setia Adhi (NFT Creator), dan Bobby Putra (Head Community Manager Karafuru NFT) selaku narasumber yang ahli di bidang Industri Web3, begitu pula dengan Tempo.co, CoinFolks, Kompas, dan Coinvestasi sebagai media partner acara kali ini.
Acara Web3 on Campus Telkom University ini dibuka dengan perkenalan singkat mengenai materi apa saja yang akan disampaikan oleh para pembicara. Dilanjutkan sesi 1 yaitu pengenalan Tokocrypto pada industri Web3 dengan narasumber Wan Iqbal sebagai Chief Marketing Officer Tokocrypto. Wan Iqbal menjelaskan secara detail apa itu Web3, bagaimana industri Web3 digunakan untuk mengembangkan teknologi, dan seperti apa Web3 saat ini.
Sebelum masuk Sesi 2 Topik sesi kedua sama menariknya dengan sesi sebelumnya. Konsep talkshow ini menghadirkan empat pembicara hebat sekaligus: Niki Sekar (Coinvestasi), Heksa (Algorand Indonesia), Setia Adhi (NFT Creator), dan Bobby Putra (Head Community Manager Karafuru NFT). Menjelaskan secara detail mengenai pengertian Web3, blockchain, crypto, dan NFT dari sudut pandang pembicara. Selanjutnya menjelaskan pula mengenai perkembangan Web3, blockchain, dan potensi industri NFT terdesentralisasi saat ini.
Tidak hanya itu, para pembicara juga menjelaskan proses pengembangan, kemajuan industri Web3, risiko dan permasalahan yang berkaitan dengan industri Web3. Para pembicara juga memberikan tips dan trik mengenai cara memasuki dunia Web3. Acara ini pun ditutup dengan sesi tanya jawab antara mahasiswa dan narasumber. Hal ini menjadikan acara lebih menarik dan meningkatkan rasa penasaran peserta terhadap perkembangan NFT dan Web3 serta mengedukasi peserta lainnya.
Antusiasme seluruh peserta terhadap acara ini sangat terlihat. Kemeriahan semakin bertambah ketika para pembicara memperkenalkan berbagai hal tentang NFT, cara terjun ke dunia NFT, perdagangan NFT dan cara membangun identitas dengan NFT. Peserta acara ini ingin mempelajari lebih lanjut tentang cara kerja hak cipta NFT. Dapat disimpulkan bahwa para peserta ini siap untuk terjun dan melamar menjadi bagian dari NFT.
Para Dosen dan mahasiswa Telkom University memberikan respon positif terhadap program Web3 IDNFT on Campus. Hal ini dapat dilihat dari beberapa peserta yang berencana untuk berpartisipasi lebih lanjut di komunitas IDNFT dan kontes NFT. Adanya program – program di IDNFT dan kontes NFT memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengeksplorasi pembuatan, perdagangan, dan pemanfaatan NFT, mendapatkan keterampilan praktis dan wawasan ke dalam bidang yang sedang berkembang ini.
Program Web3 on Campus ini akan berlangsung hingga akhir tahun 2023 dan juga akan dilaksanakan di UPN Veteran Yogyakarta pada bulan November. Sementara itu, apabila teman-teman ingin mengajukan kerjasama dengan IDNFT di Web3 On Campus, silahkan menghubungi di hi@idnft.id.
Tentang IDNFT
NFT (Non-Fungible Token) merupakan token digital yang menggunakan teknologi blockchain untuk mewakili kepemilikan atau keaslian aset digital yang unik. NFT ini dapat berupa gambar digital, video, audio, atau jenis konten digital lainnya. Di Indonesia terdapat komunitas NFT yang bernama IDNFT. Ini dapat mencakup NFT yang dibuat oleh seniman Indonesia, aset digital yang mewakili budaya atau warisan Indonesia.Sebagai komunitas kreator NFT terbesar di Indonesia, IDNFT berkomitmen untuk memberdayakan masyarakat Indonesia melalui edukasi dan bimbingan penggunaan Web3.
Komunitas ini percaya akan manfaat jangka panjang dari teknologi NFT dan Web3 di Indonesia dan memiliki visi “Embrace, Educate, and Empower”. Dalam upaya mewujudkan visi tersebut, IDNFT telah mendukung dan memfasilitasi akses ke NFT dan Web3 dengan memberikan pengetahuan, bimbingan, dan dukungan kepada komunitas.
Saat ini, IDNFT memiliki lebih dari 8900 anggota di Discord, termasuk pencipta dan kolektor NFT, serta pengembang dan penggemar Web 3.0. IDNFT secara rutin menyelenggarakan program pendidikan mingguan dengan berbagai pakar NFT dan Web3 melalui berbagai platform seperti Twitter Space, Telegram Talk, Discord Live, atau IG Live. Selain itu, IDNFT juga ikut mempromosikan dan mendukung pencipta NFT Indonesia baik online maupun offline.
IDNFT juga mendukung para kreator baru melalui IDNFT Foundation. IDNFT Foundation ini memberikan beasiswa minting (mint fund) dan juga collect fund kepada para kreator baru yang membutuhkan. Sejauh ini tercatat lebih dari 150 juta telah didonasikan kepada yang membutuhkan.
Tidak hanya itu, IDNFT mendukung industri perkembangan NFT dan Web3 Indonesia melalui kolaborasi dengan berbagai komunitas NFT dan Web3 seperti asosiasi (Asosiasi Blockchain Indonesia, Indonesian Crypto Consumer Association, ASPAKRINDO), lembaga pemerintahan (Kominfo, Kemenparekraf), serta media seperti TEMPO, Coinvestasi, dan Coinfolks, serta lain sebagainya. Komunitas ini juga masih membuka peluang kerjasama untuk brand lainnya untuk bekerja sama dalam Web3 on Campus selanjutnya.
Apabila ada pertanyaan seputar IDNFT dan program Web3 on Campus, silahkan hubungi nomor atau cek website dibawah ini:
+62 877-8757-5694 (Dewi)
Tentang Web3
Web3 adalah singkatan dari “Web 3.0” atau “Web Terdesentralisasi”. Web3 menekankan penggunaan teknologi blockchain, kontrak pintar, dan protokol terdesentralisasi.
Tujuan utama Web3 adalah memberdayakan pengguna, menghilangkan ketergantungan pada perantara, dan meningkatkan privasi dan keamanan. Ini juga mendorong adopsi aset digital seperti token non-fungible (NFT), yang memberikan kemungkinan baru untuk kepemilikan, perdagangan, dan representasi aset digital. Kini untuk mempelajari Web3, telah tersedia platform Web3 Academy.
Web3 Academy adalah sebuah lembaga pendidikan atau platform pembelajaran yang berfokus pada pendidikan dan pelatihan yang berkaitan dengan teknologi Web3. Platform ini didirikan oleh komunitas NFT dan WEB3 terbesar di Indonesia yang lebih dikenal dengan IDNFT. Salah satu program pembelajarannya adalah Web3 for Beginners.
Web3 Academy bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan bagi individu yang ingin memahami dan terlibat dalam dunia Web3. Platform ini menyediakan kursus, pelatihan, sumber daya pembelajaran online, dan acara yang berkaitan dengan topik-topik seperti blockchain, kriptografi, kontrak pintar, desentralisasi, NFT, dan topik terkait lainnya.
WEB3 Academy juga memiliki konsep bernama konsep “THREE” yang mencakup elemen-elemen seperti transparent, humble, remarkable, ease, dan empower. Konsep ini bertujuan untuk membantu pelajar Indonesia mendapatkan pemahaman lebih dalam tentang teknologi Web3.
Program pembelajaran WEB3 Academy mencakup berbagai sesi online, modul online yang dapat diakses kapan saja, platform komunitas online aktif 24/7, sesi pembelajaran privat, kompetisi akademik WEB3, dan kesempatan menerima penghargaan nasional dan sertifikasi internasional.