Pada 22 April, pelacak data NFT CryptoSlam menunjukkan bahwa NFT berbasis Polygon berhasil melampaui Ethereum dan menempati posisi teratas dalam penjualan koleksi digital. Volume penjualan NFT Polygon mencapai $22,3 juta dalam tujuh hari terakhir, mewakili 24% dari total volume penjualan NFT minggu itu yang mencapai $92,9 juta.
Jaringan Polygon juga mencatat lebih dari 39.000 pembeli NFT dalam sepekan, meningkat 81% dibandingkan minggu sebelumnya.
Sementara itu, Ethereum berada di posisi kedua dengan volume penjualan NFT mingguan sebesar $19,2 juta. Diikuti oleh Mythos Chain sebesar $14,3 juta, dan koleksi berbasis Bitcoin di posisi keempat dengan $14,1 juta.

Koleksi NFT RWA Dorong Lonjakan Polygon
Lonjakan penjualan NFT di jaringan Polygon didorong oleh satu koleksi NFT Real-World Asset (RWA), menunjukkan bahwa narasi RWA telah merambah ke dunia NFT.
Tokenisasi RWA merujuk pada proses mencetak aset dunia nyata di blockchain agar lebih mudah diakses dan diperdagangkan. Singkatnya, ini adalah cara mengubah aset seperti karya seni, properti, atau saham menjadi token digital di blockchain yang dapat dibeli, disimpan, atau diperdagangkan.
Baca Juga Bitcoin Kembali Sentuh US$87K Pasca Penurunan yang Signifikan
Menurut data CryptoSlam, peningkatan penjualan NFT Polygon didorong oleh koleksi Courtyard NFTs, yang mencapai volume penjualan $20,7 juta, melampaui performa berbagai proyek NFT populer lainnya dalam sepekan.

Courtyard adalah marketplace RWA untuk koleksi kartu fisik yang telah dinilai (graded), seperti kartu Pokémon, bola basket, dan bisbol yang populer di kalangan kolektor.
Platform ini beroperasi dengan menyimpan dan mengasuransikan kartu yang ditokenisasi di dalam brankas yang dikelola oleh perusahaan keamanan. Artinya, NFT yang dijual memiliki real physical support. Setelah membeli NFT, pengguna dapat memilih untuk menebus kartu fisiknya.
Ketika hal ini terjadi, NFT akan dibakar (burned) dan tidak dapat diperdagangkan lagi di marketplace.
Narasi tentang aset dunia nyata (RWA) onchain menjadi sangat kuat di kuartal pertama tahun 2025. Data dari RWA.xyz menunjukkan bahwa nilai total aset yang telah ditokenisasi mencapai $21,2 miliar, dengan lebih dari 97.000 pemilik aset. Angka ini belum termasuk nilai stablecoin yang telah mencapai $227 miliar.