Dalam setiap siklus bull run kripto, kita terbiasa melihat alur yang konsisten dalam pergerakan uang (money flow). Biasanya dimulai dengan Bitcoin season, kemudian berlanjut ke altcoin season, yang terbagi menjadi beberapa fase, seperti Ethereum season dan large-cap altcoins, sebelum akhirnya mencapai puncak di memecoin season. Namun, ada yang berbeda di bull run kali ini.
Sejak awal 2024, Bitcoin telah mengalami kenaikan signifikan, bahkan mencapai all-time high (ATH) terbaru di angka $73,000 pada April 2024. Setelah itu, harga bergerak sideways di kisaran $50,000 hingga $65,000 selama beberapa bulan terakhir. Berdasarkan sejarah, fase ini seharusnya membuka jalan untuk altseason. Namun, fakta yang terjadi berbeda. Saat ini, memecoin justru menjadi bintang yang mencuri perhatian, memberikan performa yang lebih baik dibandingkan sektor kripto lainnya.
Menurut laporan dari CoinGecko, di kuartal pertama tahun 2024, memecoin menempati posisi kedua dalam narasi kripto terbesar, hanya kalah dari sektor AI. Namun, menariknya, pada kuartal kedua, saat pasar kripto mengalami koreksi, memecoin justru meroket, menjadi narasi kripto dengan traffic tertinggi. mengalahkan sektor lainnya. Hal ini sangat kontras dengan pandangan umum bahwa memecoin adalah aset yang paling volatil dan spekulatif. Tren yang biasanya tidak stabil, justru sekarang menunjukkan pertumbuhan yang cukup stabil dan bahkan cenderung naik.
Melihat fenomena ini, kami dari CoinFolks memulai sebuah tantangan unik, yaitu menabung memecoin dengan strategi Dollar Cost Averaging (DCA). Kami memilih empat memecoin terbaik berdasarkan analisis fundamental dan risiko, serta secara rutin membeli sejumlah Rp1,000,000 setiap minggu. Tantangan ini dimulai sejak 9 Agustus 2024, dan hasilnya mengejutkan. Setelah 8 minggu, aset kami mengalami keuntungan sebesar 28%.
Kami memulai challenges ini sejak 9 Agustus 2024, dan yang perlu dicatat, kami juga ingin menginformasikan bahwa challenges ini bukan lah sebuah ajakan namun hanya sebatas social experiment saja. Karena selama perjalanan ini, portofolio kami sempat mengalami volatilitas yang signifikan. Pada minggu kelima, nilai aset kami sempat turun hingga -17%, namun berhasil pulih dan menghasilkan profit di minggu ke-8. Ini membuktikan bahwa meskipun memecoin terkenal dengan volatilitasnya, strategi DCA masih mampu memberikan hasil positif jika dilakukan secara konsisten.
Berikut ini, adalah sedikit rekap mengenai total aset memescoin yang kami tabung per 31 September 2024 :
Modal Awal : Rp8,000,000
Current Asset : Rp10,242,015
Floating : Profit +28%
Kami memahami, memescoin secara luas memang bukan lah aset yang bisa kita katakan aman untuk diinvestasikan jangka panjang. Namun untuk beberapa memescoin dengan market cap dan komunitas yang besar, kami meyakini memiliki peluang yang cukup besar dimasa mendatang. Karena saat ini memescoin bagi kami lebih dari sekedar aset spekulatif, namun sudah menjadi narasi yang perlu dipertimbangkan. Karena saat ini, attention economy is king. Terkadang, sebagus-bagus nya suatu project, akan kalah oleh memescoin hanya karena atensinya lebih sedikit dibanding memescoin. Ini yang jadi kunci keberhasilan banyak memescoin. Dan di industri yang sayangnya saat ini masih dipenuhi spekulasi, kami meyakini memescoin akan terus mendapat atensi setidaknya hingga akhir 2025.
Untuk memantau terus perkembangan dari challenges ini, kalian bisa ikuti setiap minggu perkembangan portofolio kami melalui akun X, Instagram, atau TikTok kami.