Apa Itu RedStone ?
RedStone Oracles adalah penyedia oracle terkemuka yang memenuhi kebutuhan akan sumber data yang diperbarui secara berkala, andal, dan aman bagi aplikasi terdesentralisasi (dApps). Dengan menyediakan data feeds yang disesuaikan dan dioptimalkan dari segi biaya, RedStone memudahkan para developer untuk membangun generasi berikutnya dari dApps serta membantu melindungi aset bernilai miliaran dolar.
RedStone mendukung berbagai blockchain, baik yang berbasis EVM maupun non-EVM, serta menyediakan data untuk berbagai jaringan blockchain dan solusi layer 2 scaling. Model oracle yang ada saat ini masih memiliki sejumlah keterbatasan, dan RedStone dirancang untuk mengatasi tantangan tersebut, dengan tujuan menjadi layanan oracle yang unik dan unggul di pasar.
Saat ini, platform RedStone dipercaya oleh lebih dari 100 dApps, termasuk di antaranya mitra-mitra ternama seperti Ethena, Pendle, dan Venus. Hingga akhir Januari, proyek ini telah berhasil mengumpulkan pendanaan sebesar $22 juta, dengan dukungan dari investor besar seperti Lemnis Capital, Coinbase Ventures, Blockchain Capital, Maven11 Capital, dan The Spartan Group.
Tim Pendiri dan Perkembangan RedStone
RedStone didirikan oleh tiga insinyur asal Polandia yang memiliki pengalaman luas di bidang data dan teknologi blockchain:
- Jakub Wojciechowski (Founder & CEO): Seorang ahli di industri kripto yang sebelumnya bekerja sebagai auditor smart contract di Zeppelin Solutions (2017–2018). Ia mendirikan RedStone pada Agustus 2020.
- Alex Suvorov (Co-founder & Lead Engineer): Seorang full-stack engineer yang sebelumnya terlibat dalam proyek Alice (2018–2020) sebelum bergabung dengan RedStone pada Februari 2021.
- Marcin Kazmierczak (Co-founder & COO): Memulai karier sebagai Blockchain Business Analyst pada 2018 dan memiliki pengalaman di Google Cloud, Gitcoin, serta ETHWarsaw. Ia bergabung dengan RedStone pada Oktober 2021.
Meskipun memiliki tim yang relatif kecil, sekitar 30 anggota, RedStone dikenal karena performanya yang luar biasa. Selain itu, RedStone juga secara aktif menerapkan strategi pemasaran untuk memperkenalkan proyeknya dan menarik mitra potensial.
Investor RedStone
RedStone didukung oleh para investor terkemuka dalam industri blockchain, yang mencerminkan kepercayaan besar terhadap visi dan teknologi yang diusung oleh platform ini. Sejumlah venture capital dan individu berpengaruh telah berinvestasi dalam pengembangan ekosistem RedStone, memastikan bahwa proyek ini memiliki fondasi yang kuat untuk pertumbuhan jangka panjang.
Investor Terkemuka
Beberapa nama besar dalam dunia blockchain venture capital yang mendukung RedStone meliputi:
- Blockchain Capital
- Lemniscap
- Maven 11
- Coinbase Ventures
- Arrington Capital
- Protagonist
- SevenX Ventures
- Lattice
- Spartan
- KR1
- Samara Asset Group
- gumi Cryptos
- Alchemy Capital
- Bering Waters Group
- Distributed Global
- White Star Capital
- IOSG Ventures
Dukungan dari venture capital ini memberikan RedStone akses ke jaringan luas, sumber daya, serta pengalaman dalam mengembangkan proyek blockchain berskala global.
Investor Individu dan Pemimpin Industri
Selain dukungan dari venture capital, RedStone juga mendapatkan backing dari beberapa figur terkemuka di industri blockchain, termasuk:
- Stani Kulechov – Founder dari Aave & Lens
- Sandeep Nailwal – Co-Founder dari Polygon
- Emin Gün Sirer – Founder dari Ava Labs
- Smokey – Co-Founder dari Berachain
- Richard Ma – CEO dari Quantstamp
Partisipasi para pemimpin ini bukan hanya memberikan validasi terhadap potensi RedStone, tetapi juga membawa pengalaman serta wawasan strategis dalam pengembangan teknologi blockchain dan ekosistem DeFi.
Dukungan kuat dari berbagai investor ini menunjukkan bahwa RedStone memiliki daya tarik yang tinggi bagi komunitas blockchain, baik dari segi inovasi teknologi maupun potensi pertumbuhan di masa depan.
RedStone’s key milestones dalam Ekosistem Blockchain
Trusted by industry leaders
RedStone telah menjadikan dirinya sebagai penyedia oracle utama bagi berbagai proyek blockchain besar. RedStone menjadi oracle partner resmi untuk Berachain, Story, Unichain, Monad, Sonic, Ink, dan banyak protokol terkemuka lainnya dalam ekosistem.
Pioneering Proof of Reserves
RedStone berkontribusi besar dengan mengembangkan solusi Proof of Reserves pertama untuk protokol Bitcoin Staking, yang debut bersama Lombard LBTC. Inovasi ini meningkatkan transparansi dan keamanan aset on-chain, sekaligus menetapkan standar baru dalam kepercayaan terhadap keuangan terdesentralisasi (DeFi).
Advanced security through restaking
Tidak seperti jaringan oracle lainnya, RedStone menerapkan model keamanan restaking melalui mainnet RedStone AVS di EigenLayer. Pendekatan ini memastikan keandalan, skalabilitas, dan ketahanan yang tak tertandingi, memperkuat posisi RedStone sebagai solusi oracle generasi berikutnya.
First oracle to integrate AI Agents CLARA
Sebagai pelopor inovasi, RedStone menjadi penyedia oracle pertama yang mengintegrasikan AI-powered Agents CLARA, memungkinkan komunikasi langsung dengan Story dan AO. Terobosan ini menandai awal era baru dalam otomasi dan analisis data cerdas di Web3, semakin memperkuat posisi RedStone sebagai pemimpin dalam infrastruktur blockchain.
Dengan berbagai pencapaian tersebut, RedStone terus berkembang sebagai solusi oracle terdepan yang mendorong transparansi, keamanan, dan efisiensi dalam ekosistem blockchain global.
RedStone’s oracle solution
Sebagai penyedia oracle terdepan, RedStone menghadirkan berbagai model inovatif untuk memenuhi kebutuhan dApps dan protokol keuangan terdesentralisasi (DeFi). Dengan pendekatan modular dan efisien, RedStone menawarkan tiga model utama, yaitu Pull Model, Push Model, dan X Model, yang dirancang untuk mengoptimalkan biaya dan kinerja dalam berbagai skenario penggunaan.
RedStone Pull Model: Efisiensi Biaya dengan Integrasi Langsung
RedStone Pull Model bekerja dengan mengintegrasikan data langsung ke dalam transaksi pengguna, sehingga mengoptimalkan gas fee. Seluruh proses terjadi dalam satu transaksi, yang secara signifikan mengurangi biaya akses data.
Model ini dikembangkan karena oracle tradisional menyimpan data langsung di dalam blockchain, yang lebih cocok untuk pembaruan yang jarang dan jumlah aset yang terbatas. Namun, protokol DeFi dan derivatif modern membutuhkan latency yang lebih rendah untuk memastikan data tetap akurat dan terkini.
Untuk mengatasi tantangan ini, RedStone menggunakan desain modular, dimana data disimpan dalam availability layer sebelum di komitmen ke blockchain sesuai kebutuhan. Pendekatan ini memungkinkan pembaruan data yang lebih sering untuk berbagai aset dengan biaya lebih rendah bagi dApps.
Cocok untuk: dApps yang membutuhkan pembaruan data dari berbagai sumber harga dengan frekuensi tinggi dan biaya rendah.
RedStone Push Model: Mekanisme Tradisional dengan Kontrol Lebih Fleksibel
RedStone Push Model bekerja dengan mendorong data langsung ke dalam blockchain dalam interval waktu yang lebih panjang. Model ini memungkinkan dApps untuk lebih mengontrol sumber data serta kondisi pembaruannya.
Dengan interval pembaruan yang lebih lama, model ini cocok untuk dApps yang tidak memerlukan data real-time secara terus-menerus tetapi tetap membutuhkan data yang akurat dan dapat diandalkan.
Cocok untuk: dApps dengan frekuensi pembaruan yang lebih rendah, jumlah sumber harga yang lebih sedikit, atau yang membutuhkan fleksibilitas dalam mengganti penyedia oracle.
RedStone X Model: Solusi Khusus untuk Perpetual dan Kontrak Derivatif
RedStone X Model dirancang khusus untuk protokol derivatif seperti perpetual contracts dan options. Model ini memperbarui harga dalam blok berikutnya setelah transaksi pengguna dieksekusi, sehingga menghilangkan risiko front-running.
Dengan memastikan data harga diperbarui secara langsung pada saat eksekusi transaksi, model ini mengurangi risiko price divergence dan memastikan akurasi data yang lebih tinggi dalam menentukan harga aset derivatif.
Cocok untuk: Protokol perpetual, options, dan derivatives yang membutuhkan pembaruan harga cepat dan akurat untuk mencegah manipulasi pasar.
Dengan tiga model yang fleksibel dan inovatif ini, RedStone memberikan solusi oracle yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan beragam dApps dan protokol DeFi, memastikan efisiensi biaya, keamanan data, dan kecepatan akses yang optimal.
Baca Juga: Bulltrap atau Koreksi Sehat? Mengungkap Arah Bitcoin di Tengah Tekanan Jual
Produk Utama RedStone
Sebagai penyedia oracle inovatif, RedStone menghadirkan berbagai produk yang dirancang untuk meningkatkan transparansi, keamanan, dan efisiensi dalam ekosistem blockchain dan DeFi. Dengan dukungan teknologi canggih, RedStone menyediakan price data, layanan sebagai oracle data provider, serta produk komunikasi berbasis agen, CLARA.
Price Data
RedStone menyediakan floor price data untuk 20 koleksi NFT teratas di OpenSea serta berbagai aset lainnya. Pengguna dapat mengakses data historis dan source IDs melalui tab NFT di web app RedStone.
Selain itu, RedStone mendukung semua oracle adapters utama dan berbagai model data, sehingga dapat memberikan price feed yang cepat dan aman untuk berbagai aplikasi dalam ekosistem blockchain.
Oracle Data Provider
Sebagai salah satu penyedia oracle terkemuka di industri, RedStone tidak hanya menawarkan layanan pengambilan data tetapi juga meningkatkan keamanan dan transparansi. Melalui sistem yang terbuka bagi perusahaan terverifikasi, RedStone memungkinkan berbagai entitas yang telah diverifikasi untuk mengirimkan data oracle secara langsung ke sistemnya.
Pendekatan ini memastikan bahwa data yang digunakan dalam berbagai protokol DeFi dan dApps memiliki tingkat keandalan yang tinggi serta berasal dari sumber yang kredibel.
CLARA
CLARA adalah produk terbaru dari RedStone yang berfungsi sebagai Communication Layer for Agents (CLARA). Dibangun di atas Ao Computer, CLARA memungkinkan interaksi agen, berbagi data, dan komunikasi dalam sistem terdesentralisasi secara lebih efisien dan tanpa hambatan.
Dengan CLARA, RedStone membawa inovasi baru dalam otomatisasi dan koordinasi data antaragen, memperkuat fungsionalitas ekosistem Web3 yang semakin berkembang.
Sebagai oracle generasi berikutnya, RedStone terus menghadirkan solusi untuk mengatasi berbagai inefisiensi dalam sistem yang ada. Dengan pendekatan modular dan inovatif, RedStone mampu memenuhi kebutuhan yang terus berkembang dalam dunia DeFi dan aplikasi blockchain modern.
Pencapaian RedStone di Tahun 2024
Di tahun 2024, RedStone sebuah platform oracle terdesentralisasi untuk DeFi dan Web3 mencapai berbagai pencapaian penting yang semakin memperkokoh posisinya sebagai penyedia infrastruktur data blockchain terkemuka.
Ecosystem expansion and strategic partnerships
Sepanjang tahun ini, RedStone berhasil berintegrasi dengan 72 protokol DeFi, termasuk platform utama seperti Pendle, Morpho, Venus Protocol, Euler Finance, dan FraxLend. Selain itu, platform ini memperluas dukungannya ke 22 blockchain, termasuk Mode, Berachain, Monad, Sei, Blast, Story Protocol, Ink, Swell, dan Unichain.
RedStone juga menjadi pelopor dalam penyediaan price feeds untuk 32 aset digital, termasuk token penting seperti ENA, eETH, ezETH, dan weETH, yang berperan sebagai komponen fundamental dalam pengembangan protokol keuangan terdesentralisasi.
Financial and technological milestones
Salah satu pencapaian terbesar RedStone tahun ini adalah berhasil mengamankan pendanaan Series A sebesar $15 juta, yang dipimpin oleh Arrington Capital, untuk meningkatkan infrastruktur dan kapabilitas teknologinya.
Selain itu, RedStone menjadi jaringan oracle pertama yang menerima delegasi Liquid Restaking Token (LRT), dengan komitmen sebesar $500 juta dari ether.fi di EigenLayer. Tonggak ini memungkinkan RedStone untuk memanfaatkan mekanisme restaking guna meningkatkan keamanan serta memperluas cakupan penyediaan data dalam ekosistem DeFi.
Dari sisi pengembangan teknologi, RedStone berhasil meluncurkan AVS Testnet, yang meningkatkan performa dan skalabilitas oracle. Platform ini juga memperkenalkan solusi Oracle Proof of Reserves untuk protokol Bitcoin Staking, dimulai dengan Babylon dan Lombard Finance.
Leadership in the Web3 ecosystem
RedStone terus memperkuat posisinya di industri dengan menjadi oracle provider resmi untuk Story Protocol serta mempertahankan status eksklusifnya sebagai oracle utama di TON Blockchain selama lebih dari satu tahun.
Selain itu, RedStone memainkan peran penting dalam penerapan kontrak oracle pertama di Berachain bArtio Testnet B2 serta mendukung pasar weETH milik Pendle di Arbitrum.
Community growth and in-depth research
Tidak hanya fokus pada teknologi, RedStone juga membangun komunitas yang kuat dengan lebih dari 200.000 Miners di Discord. Platform ini menyelenggarakan tiga musim RedStone Expedition, yang menarik lebih dari 100 duta komunitas, serta menerbitkan berbagai laporan riset mendalam mengenai Liquid Restaking, BTCfi, dan produk DeFi yang menghasilkan imbal hasil.
RedStone juga memperkuat kehadiran globalnya dengan berpartisipasi dalam berbagai acara blockchain besar seperti ETHDenver dan DevCon Bangkok, memberikan kontribusi nyata bagi pertumbuhan dan inovasi industri.
Prospek 2025: Inovasi dan Ekspansi Berkelanjutan
Pada tahun 2024, jumlah pengguna RedStone mengalami pertumbuhan pesat lebih dari 500%, mencerminkan tingkat adopsi yang luar biasa. Target utama untuk tahun 2025 adalah memastikan bahwa setiap blockchain yang baru diluncurkan mengintegrasikan RedStone sebagai penyedia oracle.
Ke depan, RedStone tetap berkomitmen untuk menghadirkan solusi oracle yang fleksibel, efisien, dan skalabel sesuai dengan kebutuhan ekosistem Web3 yang terus berkembang. Alih-alih berfokus pada dominasi pasar, RedStone lebih mengutamakan inovasi kolaboratif guna membangun fondasi yang kuat bagi generasi berikutnya dalam dunia DeFi.
RedStone $RED Tokenomics
Total supply RED adalah 1,000,000,000 token, dengan 28% float pada TGE. RED diimplementasikan sebagai ERC-20 token di Ethereum Mainnet, dan akan tersedia di Solana, Base, serta jaringan lainnya melalui Wormhole Native Token Transfer Standard setelah TGE.
Hampir 50% dari total supply RED (48.3%) dialokasikan untuk komunitas dan pengembangan ekosistem RedStone, mencakup berbagai kategori berikut:
Rincian Distribusi Token RED
- Community & Genesis (10%)
Alokasi ini bertujuan untuk memberikan penghargaan kepada komunitas awal RedStone melalui airdrop, memastikan representasi yang adil bagi pengguna awal dan kontributor aktif. - Protocol Development (10%)
Dana ini digunakan untuk penelitian, pengembangan, dan operasional yang mendukung pertumbuhan RedStone serta desentralisasi progresif. - Core Contributors (20%)
Dialokasikan untuk para pengembang inti yang membangun dan mengembangkan ekosistem RedStone. Semua token dalam kategori ini terkunci dan akan dilepaskan berdasarkan jadwal vesting strategis. - Binance Launchpool (4%)
Memperkuat kolaborasi antara komunitas Binance dan RedStone. - Ecosystem & Data Providers (24.3%)
Mendukung inovasi, program edukasi, insentif komunitas, serta memberikan reward kepada penyedia data RedStone untuk memastikan kualitas dan cakupan data yang optimal. - Early Backers (31.7%)
Token ini diberikan kepada investor awal yang berkontribusi terhadap pertumbuhan dan pengembangan RedStone, dengan jadwal vesting yang ketat untuk memastikan keterlibatan mereka dalam jangka panjang.
Utilitas RED
Untuk memastikan keberlanjutan oracle dalam jangka panjang dan menjaga keamanan ekosistem DeFi, model ekonomi yang berkelanjutan sangatlah penting.
RED dirancang sebagai utility token dengan mekanisme value accrual yang inovatif, menghadirkan ekonomi oracle pertama yang benar-benar berkelanjutan.
Melalui Actively Validated Service (AVS) yang berbasis EigenLayer, mekanisme staking RED akan menambah lapisan keamanan ekonomi yang kuat dalam infrastruktur oracle RedStone. Dengan RED staking, penyedia data dapat mengamankan jaringan oracle, sementara pemegang token dapat berkontribusi terhadap keamanan ekosistem melalui staking langsung di RedStone AVS.
Sebagai imbalan, stakers akan menerima reward dari pengguna data RedStone di ratusan blockchain, dibayarkan dalam aset seperti ETH, BTC, SOL, dan USDC.
RED Staking Flywheel
Mekanisme staking RED menciptakan siklus berkelanjutan untuk meningkatkan keamanan dan pertumbuhan ekonomi RedStone, memperkuat keandalan ekosistem oracle yang modular.
Kesimpulan
RedStone adalah penyedia oracle inovatif yang menawarkan solusi data terdesentralisasi untuk aplikasi blockchain dan DeFi. Dengan model oracle modular (Pull, Push, dan X Model), RedStone menghadirkan efisiensi biaya, kecepatan, dan keamanan yang lebih baik dibanding oracle tradisional.
Didukung oleh investor besar seperti Coinbase Ventures dan Blockchain Capital, serta bermitra dengan berbagai proyek seperti Pendle, Venus, dan Berachain, RedStone terus berkembang sebagai solusi oracle unggulan.
Token $RED memiliki total supply 1 miliar, dengan hampir 50% dialokasikan untuk komunitas dan pengembangan ekosistem. RedStone juga memanfaatkan model staking berbasis EigenLayer untuk meningkatkan keamanan dan keberlanjutan ekonominya. Dengan inovasi yang terus berlanjut, RedStone berpotensi menjadi standar utama dalam ekosistem Web3 dan DeFi.