FTX Berencana untuk Relaunch Exchange, Masih Percaya?

FTX telah mengonfirmasi niatnya untuk melakukan relaunch exchange mereka. Exchange yang sebelumnya mengalami kebangkrutan ini mengajukan proposal untuk memulai kembali FTX.com. Dalam rencana ini, mantan pemegang FTT tidak akan memperoleh hak atau manfaat apapun. Exchange yang mengalami kebangkrutan juga berencana untuk mengatur kreditornya ke dalam kelas yang berbeda.

Dalam pengajuan tersebut, telah ditetapkan jalur untuk membentuk satu kelas penggugat yang akan memulai kembali exchange FTX dengan bantuan investor pihak ketiga. Namun, keputusan ini harus disetujui oleh kelompok tersebut sebelum dapat diimplementasikan.

Baca Juga How to DYOR: Cara Menganalisa Fundamental Coin

FTX Berencana untuk Relaunch Exchange, Masih Percaya?

John J. Ray III, Chief Executive Officer dan Chief Restructuring Officer FTX Debitors, menyatakan dalam pernyataan resminya bahwa tujuan mereka adalah keluar dari kebangkrutan. Mereka berkomitmen untuk menyelesaikan masalah ini pada kuartal ketiga tahun 2023 dan mengajukan perubahan rencana dan pernyataan pengungkapan pada kuartal keempat tahun 2023.

Dokumen tersebut mencatat adanya klaim “kekurangan” yang diajukan oleh dua organisasi FTX terhadap kelompok aset umum ketiga ini. Tujuannya adalah untuk “mengkompensasi” exchange atas penyalahgunaan aset yang diduga dilakukan oleh mantan CEO Sam Bankman-Fried dan orang-orang terdekatnya.

Exit mobile version