Crypto Narratives 2024 : Top 5 Aset Kripto di Sektor DAO

DAO, singkatan dari Decentralized Autonomous Organization, adalah decentralized digital organization yang beroperasi secara otonom menggunakan smart contract di blockchain. Berbeda dengan organisasi tradisional yang memiliki kepemimpinan terpusat, DAO dikendalikan oleh kode otomatis yang mengikuti aturan dalam smart contract.

Dengan blockchain, setiap proses voting dan aturan organisasi menjadi transparan dan tidak bisa diubah, sehingga meningkatkan kepercayaan komunitas. DAO memberikan kekuasaan kepada komunitas melalui sistem voting berbasis token. Pemegang token dapat memberikan suara untuk berbagai keputusan organisasi, seperti penggunaan dana atau pemilihan proyek.

Besarnya suara ditentukan oleh jumlah token yang dimiliki, sehingga semakin besar jumlah token, semakin besar pula pengaruhnya dalam voting.

DAO TOKEN
Sumber: Coinmarketcap 25 Oktober 2024

DAO memiliki fungsi yang beragam, dari pendanaan proyek hingga pengelolaan dana investasi dan pengembangan ekosistem digital. Transparansi ini mengurangi risiko manipulasi dan menciptakan organisasi yang lebih adil dibandingkan dengan struktur tradisional, karena setiap keputusan dan transaksi bisa diakses publik melalui blockchain.

Kekuatan voting dalam DAO sering kali didistribusikan berdasarkan jumlah token yang dimiliki. Semakin banyak token yang dimiliki seseorang, semakin besar kekuatan voting mereka. Ini diharapkan mendorong pemegang token yang lebih besar untuk bertindak secara bijak, karena mereka memiliki kepentingan yang lebih besar dalam keberhasilan organisasi.

Asset Kripto Sektor DAO

1. $UNI (Uniswap)

Uniswap adalah decentralized exchange atau DEX terbesar yang beroperasi di blockchain Ethereum, memungkinkan pengguna di seluruh dunia untuk memperdagangkan kripto tanpa perantara.

Governance token Uniswap, UNI, memungkinkan pemegangnya untuk memberikan suara pada perubahan protokol utama. Pada April 2021, UNI menjadi mata uang kripto terbesar keempat di Coinbase berdasarkan nilai pasar, dengan total lebih dari $18 miliar.

Diluncurkan pada November 2018, Uniswap adalah salah satu decentralized finance atau DeFi pertama di Ethereum yang mendapatkan popularitas besar. Meskipun DEX lain seperti Curve, SushiSwap, dan Balancer telah muncul sejak itu, Uniswap tetap menjadi yang paling populer, dengan volume perdagangan mingguan lebih dari $10 miliar pada April 2021.

Sumber: Binance 25 Oktober 2024

Harga Uniswap adalah $8,004256 per (UNI/USD) dengan kapitalisasi pasar saat ini sebesar $4,80 miliar USD. Volume perdagangan 24 jam adalah $163,08 juta USD. Uniswap -2,19% dalam 24 jam terakhir dengan suplai yang beredar 600,29 juta.

Sumber: Binance 25 Oktober 2024
Sumber: Binance 25 Oktober 2024

2. $TAO (Bittensor)

Bittensor (TAO) adalah protokol open-source yang mendukung jaringan decentralized machine learning berbasis blockchain. Protokol ini dirancang untuk memungkinkan model machine learning berlatih secara kolaboratif dan memberikan penghargaan dalam bentuk token TAO berdasarkan nilai informasi yang mereka tawarkan kepada kolektif.

Dengan pendekatan ini, Bittensor menciptakan ekosistem yang mendorong kolaborasi antara berbagai model AI. Salah satu fitur utama Bittensor adalah decentralized AI marketplace, yang memungkinkan pertukaran kemampuan dan prediksi AI antar partisipan secara peer-to-peer. Model AI dalam jaringan ini dilatih secara kolaboratif, yang meningkatkan akurasi dan efisiensi keseluruhan.

Kontributor jaringan juga diberi insentif melalui token TAO, yang mendorong lebih banyak partisipasi dan kolaborasi. Selain itu, pengguna eksternal dapat mengakses informasi dari jaringan Bittensor, membuka peluang baru untuk inovasi dan pengembangan.

Baca Juga Crypto Narratives 2024 : Top 5 Aset Kripto di Sektor Generative AI

Sumber: Binance 25 Oktober 2024

Harga Bittensor adalah $ 539,99 per (TAO/USD) dengan kapitalisasi pasar saat ini sebesar $3,99 miliar USD. Volume perdagangan 24 jam adalah $113,67 juta USD. Bittensor -1,96% dalam 24 jam terakhir dengan suplai beredar 7,38 juta.

Sumber: Binance 25 Oktober 2024
Sumber: Binance 25 Oktober 2024

3. $AAVE (Aave)

Aave adalah platform pinjaman dan peminjaman yang memungkinkan pengguna untuk menyetor aset demi mendapatkan bunga atau menggunakan aset sebagai jaminan untuk pinjaman. Pinjaman di Aave bersifat over-collateralized, artinya jumlah pinjaman lebih kecil dari nilai jaminan untuk menjaga likuiditas.

Awalnya bernama Ethlend, Aave melakukan rebranding dan terus berkembang, dengan pembaruan terbaru V4 yang mengatasi tantangan inti pada protokol DeFi dan memperluas jangkauan jaringan.

Meskipun peningkatan ini membawa perubahan signifikan, ada kritik, terutama terhadap mekanisme “soft liquidation” GHO yang dinilai mirip dengan stablecoin crvUSD dari Curve Finance.

Baca Juga Bedah Kripto Aave ($AAVE)

Sumber: Binance 25 Oktober 2024

Harga Aave saat ini adalah $ 148,31 per (AAVE / USD) dengan kapitalisasi pasar saat ini sebesar $ 2,22 miliar USD. Volume perdagangan 24 jam adalah 112,03 juta dolar AS. Aave turun -0,68% dalam 24 jam terakhir dengan suplai 14,96 juta.

Sumber: Binance 25 Oktober 2024
Sumber: Binance 25 Oktober 2024

4. $ARB (Arbitrum)

Arbitrum adalah rangkaian solusi penskalaan pada Ethereum yang menggunakan Optimistic Rollup. Ini memungkinkan pengguna untuk menikmati kecepatan yang lebih tinggi dan biaya transaksi yang lebih murah ketika berinteraksi dengan dApps berbasis web 3.

Jadi gampangnya Arbitrum itu kayak jalan tol untuk Ethereum. Bikin transaksi di aplikasi web3 jadi lebih cepat dan murah. Bayangkan Ethereum sebagai jalan raya biasa, pasti sering macet dan mahal. Nah, Arbitrum ini kayak jalan tol yang khusus dibuat untuk Ethereum, jadi kamu bisa transaksi lebih lancar dan murah, tanpa harus berdesak-desakan di jalan raya yang biasa.

Baca Juga Bedah Kripto Arbitrum (ARB)

Sumber: Binance 25 Oktober 2024

Harga Arbitrum adalah $ 0,552508 per (ARB/USD) dengan kapitalisasi pasar saat ini sebesar $ 2,20 miliar USD. Volume perdagangan 24 jam adalah $ 158,11 juta USD. Arbitrum -1,52% dalam 24 jam terakhir dengan suplai 3,98 miliar.

5. $OM (Mantra)

MANTRA adalah mata uang kripto yang berfokus pada privasi dan berjalan di decentralized blockchain network. Dirancang untuk memberikan transaksi yang aman dan anonim, MANTRA menggunakan teknik kriptografi canggih seperti zero-knowledge proofs dan ring signatures, sehingga transaksi sulit dilacak atau dikaitkan dengan pengguna tertentu.

Keunikan MANTRA terletak pada governance model yang terdesentralisasi, di mana komunitas pemegang token MANTRA berperan dalam pengambilan keputusan melalui konsensus. Struktur ini memastikan tidak ada entitas tunggal yang memiliki kendali penuh, sehingga membuatnya demokratis dan tahan sensor.

MANTRA juga memanfaatkan mekanisme konsensus proof-of-stake, yang memungkinkan konfirmasi transaksi cepat dengan penggunaan energi yang lebih rendah dibandingkan proof-of-work tradisional.

Baca Juga Top 5 Altcoin yang Harus Kamu Pantau Minggu Ini (7 Oktober  2024)

Sumber: Binance 25 Oktober 2024

Harga MANTRA adalah $ 1,309807 per (OM/USD) dengan kapitalisasi pasar saat ini sebesar $ 1,11 miliar USD. Volume perdagangan 24 jam adalah $ 26,34 juta USD. Harga OM ke USD diperbarui secara real-time. MANTRA -4,45% dalam 24 jam terakhir dengan suplai yang beredar sebesar 849,47 juta.

Kesimpulan

Kesimpulannya, DAO memperkenalkan model organisasi yang revolusioner, dengan decentralized approach yang tidak bergantung pada entitas pusat atau perantara. Meski membawa banyak potensi dan efisiensi, DAO tetap membutuhkan pengembangan lebih lanjut untuk meminimalisir risiko-risiko yang ada, sehingga dapat menjadi alternatif bagi organisasi tradisional di berbagai sektor.

Exit mobile version